17/8/2024 Perspektif Kemerdekaan Hari Ini
Hari proklamasi dan kemerdekaan indonesia merupakan moment yang digadang-gadang hari bersejarah untuk bangsa Indonesia. Saat dimana pertama kali disuarakan kemerdekaan bagi bangsa Indonesia. Hari yang bersejarah tentu dikenang dan diingat setiap tahunnya. Diperingati dengan melakukan upacara bendera, mengibarkan sang saka merah putih, dan berbagai acara lainnya banyak diselenggarakan di berbagai daerah. Harapan dari diadakannya semua acara ini adalah untuk mengenang jasa para pahlawan yang gugur dimedan juang. Berkorban untuk mengusir penjajah, menyerahkan darah dan nyawa, agar kemerdekaan dapat diraih. Tak ayal setelahnya, kemerdekaan dalam genggaman, tidak semudah membalikkan telapak tangan. Kini kemerdekaan itu diwariskan kepada anak cucu, diberikan kepada generasi selanjutnya. Awal mula estafet kemerdekaan diserahkan, masih diterima oleh mereka orang-orang tua kita yang turut juga merasakan susah dan sedihnya hidup dalam penjajahan. Kemudian mereka mempertahankan keutuhan dan kesa